Notification

×

Iklan

Iklan

Mahasiswa KKN UNAIR Terdorong Memajukan UMKM Melalui Digitalisasi Untuk Warga Didesa Kertosono (Gresik)

Jumat, 24 Januari 2025 11.08 WIB Last Updated 2025-01-24T04:08:56Z


Gresik
, ||-  Zaman telah mengalami perubahan. Perkembangan teknologi digital mendorong adanya kemajuan terhadap digitalisasi perekonomian di Indonesia salah satunya pertumbuhan UMKM yang ada di wilayah pedesaan. Meski telah mengalami perubahan namun pemasaran digital di masyarakat pedesaan bagi pemilik usaha Mikro kecil dan Menengah (UMKM) khususnya di Desa Kertosono masih sedikit.


Kegiatan Kuliah Kerja Nyata - Belajar Bersama Komunitas (KKN-BBK) ke 5 merupakan salah satu program  pendidikan tinggi di Universitas Airlangga yang diselenggarakan oleh LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat) sebagai bentuk perwujudan komitmen perguruan tinggi dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Program ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk terlibat secara langsung dalam kegiatan mengabdi kepada masyarakat secara langsung dengan mengembangkan dan meningkatkan berbagai bidang diantaranya bidang pendidikan, kesehatan, lingkungan, dan ekonomi. 


Dalam mewujudkan pengabdian mahasiswa di bidang ekonomi, mahasiswa KKN Universitas Airlangga telah menyelenggarakan sosialisasi digital yang dapat mendorong peningkatan UMKM di Desa Kertosono dengan memanfaatkan media sebagai platform digital dalam memasarkan produk yang dimiliki oleh masing-masing individu. (24/1/2025)


Kegiatan tersebut dihadiri oleh sebanyak 30 orang pelaku UMKM, juga ibu kepala desa yaitu bu Umma yang memberikan kata sambutannya dengan mengatakan bahwa warga Desa Kertosono sebagian besar memiliki produk UMKM yang harus dikembangkan. Selain itu, ia juga menyebutkan kehadiran mahasiswa KKN Universitas Airlangga mampu membantu dalam meningkatkan kesuksesan UMKM menuju digital bagi warga Desa Kertosono agar dapat mudah dikenali oleh masyarakat secara meluas. 


Sosialisasi digital yang telah diberikan berupa materi mengenai strategi marketing melalui platform media digital. Melalui materi tersebut, masyarakat dapat memahami, menerapkan, hingga meningkatkan produk yang dimiliki untuk dijual dan dipasarkan secara luas, hingga dapat menjadi produk yang unggul, menarik, dikenal dan diminati oleh masyarakat luas. 


Selain itu, mahasiswa KKN Universitas Airlangga juga menyediakan praktek untuk membantu warga Desa Kertosono dalam membuka toko yang dimiliki untuk menjual produknya di media digital seperti whatsapp bisnis, shoope, dan tik tok shop. Kemudian guna meningkatkan produk jual menjadi unggul, masyarakat Desa Kertosono juga dibantu dalam membuat desain poster agar produk UMKM warga Desa Kertosono menjadi daya tarik masyarakat pemburu produk UMKM dengan desain yang menarik dan interaktif. 


Hal ini diterapkan kepada Bu Lilis sebagai pelaku UMKM yang memiliki produk berupa seblak yang meminta kepada mahasiswa KKN untuk dibuatkan desain poster dan logo. Selanjutnya, salah seorang ibu meminta dibuatkan whatsapp bisnis, dan warga lainnya meminta untuk dibuatkan akun shopee food. Melalui sosialisasi dan praktek yang telah dilakukan oleh mahasiswa KKN Universitas Airlangga diharapkan dapat membantu dan mendorong perkembangan dan kemajuan terhadap pemasaran UMKM digital di Desa Kertosono.


Kontributor: Ardiansyah 

×
Berita Terbaru Update